Jumat, 20 Juli 2018

Anak Cerdas Itu Berani Mencoba Hal Baru


Halo perkenalkan ini adalah putri saya, Angela Josephine, usianya sekarang sudah 5 tahun. Sejak kecil, Angela tumbuh jadi anak aktif dan ceria yang suka bermain dan belajar di lingkungan rumah. Angela sudah terlihat berani dan percaya diri menyanyi di depan keluarga, bercerita , bermain musik, suka mencoba hal-hal baru seperti menggambar, menggunting, menempel, dan membuat kreasi kerajinan tangan. 

Saat Angela sudah agak besar saya mulai mengajaknya bereksplorasi ke lingkungan luar rumah. Tujuan saya mengajaknya bereksplorasi adalah untuk melatih keberaniannya beradaptasi dan mencoba hal-hal baru yang ditemuinya di lingkungan sekitar. Saya mulai mengajak Angela bermain ke taman bermain yang banyak terdapat anak-anak. Awalnya mungkin masih terlihat malu-malu tapi lama-lama terbiasa dan Angela pun sudah berani berteman dengan teman barunya dan berinisiatif mengajak bermain bersama. 

   Angela sudah berani bermain panjat jala
Saya juga sering membawa Angela ke tempat umum seperti sekolah, rumah teman, taman kota, pantai, supermarket dan tempat yang ramai dengan anak-anak. 

Angela berani bersosialisasi dengan teman baru

#AnakCerdasItu ga selalu dilihat dari prestasi akademik tapi juga dilihat dari tumbuh kembang anak. Angela sehari-harinya aktif di sekolah maupun di luar sekolah les menari dan les main musik. 

Untuk #DukungCerdasnya Angela, aku selalu memenuhi kebutuhan gizi makanan dan aku kasih Angela Cerebrofort Gold yang mengandung minyak ikan tuna dengan DHA dan EPA yang membantu kecerdasan, perkembangan otak, dan tumbuh kembang Angela.
Nah, kalau untuk bekal camilan pastinya aku bawain Marine Gummy dari cerebrofort. Angela suka banget sama rasa Mix Fruits yang banyak rasa dan bentuknya lucu. Rasanya enak dan ga amis sampai Angela bisa habis dua bungkus satu harinya saking senangnya. 


Waktu liburan yang lalu, Angela jadi #AnakCerdasItuBerani yang mencoba naik kuda di tempat wisata yang kita kunjungi lho. Ini pertama kalinya Angela naik kuda, tapi ga sedikitpun ia merasa takut. Ia terlihat sangat senang dan berjalan berkeliling pantai menikmati keindahan pantai.

Senangnya naik kuda di pantai
Lihatlah gayanya naik kuda dengan percaya diri

Selain berani bereksplorasi dan bersosialisasi dengan lingkungan baru, Angela juga berani tampil bermain musik dan menari di panggung. Saya selalu memberi support sebelum tampil bahwa Angela pasti bisa tampil dengan sangat bagus karena sudah latihan dengan giat. Berkat dukungan yang kuberikan, ia tampak percaya diri dan berani tampil. 

Angela berani tampil bermain musik di acara Hari Kartini
Angela berani tampil menari bali acara Hari Kartini


Oya, satu lagi kegiatan #AnakCerdasItuBerani yang disenangi si Kecil pada waktu liburan adalah bermain sepatu roda. Meskipun pertama-tama ia belum bisa, saya selalu mendampingi dan menyemangati disampingnya. Saat ia sudah bisa meluncur, saya lepaskan pegangan tangan pun Angela sudah berani meluncur pelan-pelan dan tidak takut jatuh. Senang sekali melihat Angela tumbuh jadi anak cerdas yang berani. 
Mencoba bermain sepatu roda di jalan rumah
So, rahasia saya mengembangkan kecerdasan #AnakCerdasItu berani adalah 
Pertama, ajak si Kecil berjalan-jalan ke lingkungan luar rumah supaya mengenal lebih banyak teman. Lepaskan si Kecil bersosialisasi dengan teman-teman barunya.Kedua, beri dukungan dan semangat Bunda pada si Kecil saat ia mencoba hal-hal baru.
Ketiga, jangan lupa pengawasan yang baik saat si Kecil bereksplorasi di luar ruangan untuk menjaga keamanan si Kecil.

Jangan lupa, berikan selalu multivitamin yang #DukungCerdasnya yaitu Cerebrofort Gold dan Gummy Marine yang mendukung kecerdasan otak dan tumbuh kembang si Kecil. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar